Dalam 1 Handphone android dapat menambahkan banyak akun gmail / google dan email lainnya hingga 10 akun bahkan lebih


Smartphone Android, memiliki basis utama akun email berupa email dari Google, yaitu Gmail. Tentu saja dalam satu smartphone Android kita bisa menambahkan multiple account gmail.
Caranya mudah, cukup buka aplikasi Gmail di Android, klik menu Gmail (yang biasanya berupa logo tiga baris garis di pojok kiri atas), dan pilih setting. Kemudian pilih add account. Kemudian masukkan alamat gmail anda yang lain. 

Tidak hanya account gmail kantor dan pribadi, kita masih bisa menambahkan lagi akun-akun Gmail yang lain.

Setelah di tambahkan akun Gmail lain, untuk berpindah akun Gmail cukup klik menu gmail, di bagian paling atas, di sebelah alamat email, akan ada tanda segitiga kecil, yang kalau diklik akan mengeluarkan lagi alamat email lain yang tadi kita masukkan. Tinggal dipilih saja, alamat email yang hendak kita baca atau gunakan.

Akun Gmail ini selain hanya untuk menerima dan berkirim email, juga bisa diatur di setiap akun untuk ter-sync dengan data google yang lain, misal alamat, calendar, google playstore, backup foto dan lain-lain.

Pada bagian setting di setiap alamat email, kita juga bisa memberi pengaturan berbeda untuk setiap alamat email, misal berapa hari email yang akan di sync, suara email masuk yang berbeda, signature email dan lain-lain.

Menu untuk menambahkan akun Gmail (dan akun-akun lain seperti media sosial dan chat) juga bisa ditambahkan via menu setting utama di smartphone, kemudian account, dan dibagian bawah ada menu +add account.

Lebih jauh, setelah menggunakan aplikasi Gmail versi 5 yang baru, akun email lain yang bukan berbasis Gmail bisa ditambahkan di satu aplikasi gmail yang sama. Misalnya akun email dari Yahoo, atau email dengan alamat domain lain.

Dulu sebelum Gmail versi 5, akun email lain seperti Yahoo harus di add di aplikasi email terpisah, tidak bisa di dalam Gmail. Aplikasi Gmail versi 5 ini minimal harus menggunakan Android OS 4.0 Ice Cream Sandwich, dan bisa di-download atau di update langsung dari playstore. Bila tidak bisa menemukan Gmail versi 5 di PlayStore, APK-nya bisa di-download dari sini.

Jika kita ingin lebih dari sekadar memisahkan email kantor dan pribadi, seolah-olah memiliki dua smartphone yang berbeda, bisa mencoba membuat profile user yang berbeda dalam sebuah smartphone Android. Dengan dua profil user yang berbeda, kita bisa menentukan aplikasi apa yang diperlukan untuk profil kantor, data, email, dll yang tidak bercampur dengan data dan profil pribadi. 

Sayangnya fungsi ini baru bisa diaktifkan jika smartphone kita sudah menggunakan OS android 5.0 atau Lollipop. Jika tetap ingin menggunakan metode multi user dalam smartphone android sebelum OS Lollipop, bisa menggunakan aplikasi tambahan seperti Multiple Users yang bisa di-download di sini. Tetapi untuk menggunakan aplikasi ini, device kita harus dalam kondisi sudah di-root

Komentar

Posting Komentar

Bilamana ada hal hal yang ingin ditanyakan, tulis dikomentar......

Postingan populer dari blog ini

Sikembar Mabuk Berat

Adian Napitupulu: Mobil Saya Juga Terrano Tapi Platnya Beda

Kapal AL Cina Tangkap Drone Bawah Laut AL Amerika